Ubah Uang Kembalian Belanja Jadi Saldo e-Money dengan Virgo!

Setelah berbelanja biasanya kita akan mendapatkan kembalian berupa uang receh, selain ribet untuk menyimpan uang receh yang susah untuk disimpan dan menghabiskan ruang penyimpanan pada dompet, uang kembalian biasanya juga akan tercecer dan menjadi sia-sia. Kini, menyimpan uang kembalian belanja receh bisa menjadi lebih mudah dengan adanya aplikasi Virgo. Aplikasi Virgo merupakan aplikasi unik yang bisa membantumu untuk mengubah uang kembalian berbelanja menjadi saldo e-money.

Apa sih Aplikasi Virgo?



Virgo merupakan aplikasi yang menyediakan berbagai fitur dan layanan transaksi yang bisa dilakukan oleh para penggunanya. Banyak transaksi dan fitur yang dapat digunakan lewat aplikasi Virgo, yang paling unik yaitu Anda bisa mengubah uang receh hasil dari kembalian berbelanja menjadi saldo e-money.

Uang receh kerap kali dianggap menjadi benda yang merepotkan untuk disimpan oleh sebagian orang. Sehingga, tak jarang banyak orang yang mengabaikan uang receh yang didapatkan dari hasil berbelanja. Padahal, jika disimpan dan dikumpulkan maka nominalnya akan bertambah menjadi semakin besar.

Virgo hadir sebagai solusi untuk permasalahan tersebut. Dengan menggunakan aplikasi ini maka bisa memanfaatkannya untuk mengubah uang receh yang Anda dapatkan untuk diubah menjadi e-money. Ketika sudah diubah menjadi saldo e-money, maka pengumpulan dan penggunaannya akan menjadi semakin mudah.

Anda bisa melihat dengan rinci semua transaksi dan berapa nominal yang sudah terkumpul. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan saldo e-money Virgo ini untuk melakukan berbagai transaksi lainnya. Aplikasi Virgo hadir dengan banyak fitur agar bisa memudahkan para pengguna.

Aplikasi Virgo dapat dimanfaatkan juga untuk transaksi lain. Anda bisa melakukan pembelian pulsa dan paket data pada aplikasi ini. Anda juga dapat melakukan pembayaran tagihan listrik dan pembelian token listrik. Saldo yang dimiliki juga bisa ditransfer ke bank, ditransfer ke sesama pengguna Virgo atau belanja kembali di Alfagift.


Bagaimana Virgo Bisa Mengubah Uang Kembalian menjadi e-Money?


Sebagai pengguna aplikasi Virgo, tentunya Anda ingin mengetahui bagaimana proses Virgo bisa mengubah uang receh kembalian mu yang berbentuk fisik menjadi saldo e-money. Berikut ini adalah penjelasannya:

1. Unduh dan Pasang Aplikasi Virgo

Proses pertama dan harus Anda lakukan adalah mengunduh aplikasi Virgo. Anda bisa mendapatkannya pada Google Play Store. Kemudian, lakukan pemasangan aplikasi pada handphone.

2. Registrasi Akun Virgo

Langkah selanjutnya, Anda harus melakukan registrasi. Isi data diri yang diperlukan untuk membuat akun seperti nama, nomor handphone, KTP, PIN, dan lain sebagainya. Data tersebut akan digunakan nantinya untuk verifikasi ketika melakukan transaksi.

3. Mendapatkan Kembalian Hasil Berbelanja

Anda bisa melakukan aktivitas belanja secara tunai terlebih dahulu pada merchant yang bekerjasama dengan aplikasi ini. Aplikasi ini bekerjasama dengan merchant Alfamart, Alfamidi, dan Dan+Dan. Jika sudah membayar maka Anda akan mendapatkan uang kembalian jika ada.

4. Minta Kasir untuk Mengubah Kembalian menjadi Saldo Virgo

Sebelum membayar belanjaan, komunikasikan kepada kasir bahwa kembalian yang Anda terima nanti akan dimasukkan ke akun Virgo. Kasir akan melakukan proses top up kembalian pada sistem yang disediakan. Kemudian, kasir juga akan meminta data nomor handphone yang terdaftar pada akun Virgo untuk memprosesnya.

5. Uang Receh Kembalian Sudah Berhasil menjadi e-Money

Kasir akan menginformasikan jika proses sudah berhasil. Anda bisa langsung memeriksa pada notifikasi aplikasi Virgo milikmu. Jika uang receh tersebut sudah berhasil diubah menjadi e-money, maka saldo Virgo milikmu akan otomatis bertambah dan transaksi sudah berhasil. Kini uang receh tersebut sudah berubah menjadi e-money. Mudah bukan, mengubah uang receh sisa belanjamu menjadi saldo e-money yang bisa Anda gunakan kembali untuk bertransaksi. Dengan aplikasi Virgo, Anda bisa melakukan berbagai transaksi dan menikmati berbagai keuntungan.

Related Posts →


Open Disqus Close Disqus



This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Blogger Cookies