Gambar Membantu SEO, Berikut Penjelasannya!

Saya pernah membuat tulisan tentang cara membuat gambar agar SEO, tapi kini, saya telah menyadari bahwa dengan memberikan gambar pada sebuah postingan ternyata memiliki dampak positif, yaitu: akan membuat postingan tersebut cepat terindeks mesin pencari Google, bahkan kabar baiknya adalah posisi postingan tersebut juga terdongkrak naik.

Saya telah membuktikan sendiri, namun bukan dengan blog Andi Syam ini. Ada salah satu blog milik saya yang biasa digunakan untuk melakukan riset, tentu saja untuk riset hal-hal yang berhubungan dengan SEO.

Seperti yang sudah saya tuliskan di paragraf pertama, riset tersebut mengenai penggunaan gambar dalam postingan.

Intinya sih, setiap postingan, entah itu semacam: artikel, berita, puisi, lirik, dan sebagainya, harus ada gambarnya, minimal 1 saja! 1 gambar sudah sangat baik, apalagi jika banyak. Walaupun deskripsi atau alt gambar tidak sesuai topik, bahkan tidak ada deskripsinya pun juga tidak masalah.
Penting!
Terlalu banyak gambar, dapat membuat loading membuka halaman sebuah website/blog menjadi lebih lambat. Dan bagi beberapa mesin pencari, termasuk Google, menilai buruk untuk website/blog yang halamannya lemot saat dibuka. Dengan begitu, jangan lupa untuk dicompress, dan pilih-pilih saja gambar yang cocok (maksudnya, hanya gambar-gambar terbaik saja yang diupload).
Tapi, ada tapinya! Gambarnya jangan burik ya, apalagi gambarnya sampai tidak bisa dilihat alias tidak jelas. Kok gitu? Kini robot perayap Google didesain sangat pintar, sebut saja robot AI. Robot ini telah disetting dengan sangat sempurna, tidak hanya mengenali size saja, robot ini juga dapat mengenali visual gambarnya. Ibarat kita memberikan foto wajah yang sudah luntur kepada polisi, bahkan wajahnya tidak bisa dikenali, maka polisi tidak dapat membantu kita untuk menemukan orang yang ada di foto tersebut.

Ketika saya membuat konten tanpa gambar dan kemudian dipublikasikan, indeks terasa lama, bahkan posisinya tidak naik-naik hingga berbulan-bulan. Meskipun teknik SEO lainnya tetap diterapkan.

Dan kini saya yakin bahwa gambar membantu SEO atau memang harus ada di sebuah post, karena saya ingin indeks postingannya dipercepat dan posisi di SERP segera naik.



Ini adalah hasil riset saya pribadi, bagaimana dengan kalian? Apakah memiliki cerita sendiri, yang mungkin saja berbeda, atau bahkan tanpa gambar pun konten bisa cepat terindeks dan nangkring di posisi teratas pada SERP?

Silakan bagikan cerita kalian yang sesuai dengan topik kali ini pada kolom komentar di bawah, karena cerita kalian juga membantu banyak orang, khususnya bagi mereka para pemula yang sedang belajar dan ingin mendalami SEO.

Related Posts →


Open Disqus Close Disqus



This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalise ads and to analyse traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Blogger Cookies